Wednesday, April 2, 2008

“ Ajari Anak Belajar Usaha ”


Ketika jalan-jalan di toko buku Gramedia belum lama ini, saya melihat mulai banyak bermunculan buku-buku yang mengajarkan wirausaha kepada anak-anak Buku tentang wirausaha untuk anak tersebut ada yang dikarang oleh penulis luar dan juga penulis dari negeri sendiri.

Setelah melihat buku tersebut teringat sebuah pengalaman lucu ketika pertama kali mengajarkan wirausaha pada anak saya Diva beberapa tahun lalu, ketika itu Diva berusia 7 tahun dan mau belajar ‘cari uang’ dengan cara berjualan stiker (gambar tempel) di sekolah.

Saya mengajarkannya bahwa ada 2 jenis stiker yang akan dijual, stiker type A harganya Rp 300,- yang Type B Rp 500,-. Diva terlihat semangat ketika hendak berjualan. Ketika pulang sekolah tampak raut wajah yang gembira karena dagangannya yang laris manis.

Esok harinya ketika pulang sekolah Diva bercerita ada temannya yang memborong stiker type B 12 buah dengan total pembayaran Rp 4000,- saya kaget dan bertanya ,”Lho kok 4 ribu Va? Mestinya kan 6 ribu?” Diva menjawab, “Aduh Mim, aku ngga tahu deh Abis belinya dua belas jadi aku ngga bisa ngitung kan jariku cuma ada 10. Jadi aku kasih aja..”, “Waah, Diva bisa rugi kalau gitu..” kataku sambil tertawa. Ternyata butuh waktu bagi anak untuk belajar dan mendapatkan pengalaman hingga menjadi pintar dalam wirausaha. Saya hanya bisa tertawa sendiri memaklumi bahwa anak saya itu baru kelas 1 Sekolah Dasar.

1 comment:

menerima pesanan mencari undur - undur said...

TERIMA PESANAN MENCARIKAN UNDUR - UNDUR UNTUK OBAT HARGA Rp.2500,-/EKOR ,KHUSUS PESANAN 100 EKOR KE ATAS HARGA Rp.2000,-/EKOR PESAN SEGERA HUB.HIDAYAT /085669011074